uefau17.com

Selvi Ananda dan Gibran Rakabuming Makan di Warung Tenda Raffi Ahmad, Benarkah Harganya Merakyat? - Lifestyle

, Jakarta - Di sela menunaikan ibadah haji bersama keluarga besar, Raffi Ahmad masih sempat membagikan aktivitas malam minggu wakil presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka bersama istrinya Selvi Ananda. Pasangan itu ternyata sempat habiskan malam minggu dengan makan bersama di warung tenda milik suami Nagita Slavina itu.

Raffi membocorkan potret Gibran Rakabuming dan Selvi ketika asyik menyantap makanan mereka. Lewat unggahan di Instagram Story di akun @raffinagita1717, Senin, 10 Juni 2024, Gibran dan Selvi terlihat duduk bersebelahan di bawah tenda warung makan.

BACA JUGA: VIDEO: Gibran Gelar Uji Coba Makan Siang Gratis di Dua SD di Wilayah Kabupaten Bogor
BACA JUGA: VIDEO: Jokowi dan Gibran Rakabuming Raka Melayat ke Rumah Duka Hamzah Haz

Baca Juga

Foto yang diunggah Raffi kualitasnya tidak terlalu baik. Meski begitu, wajah wakil presiden terpilih yang berkaus oranye itu terlihat jelas pada foto tersebut. Sedangkan, Selvi yang nampak mengenakan baju putih hanya terlihat rambut dan bahunya, sementara wajahnya tertutup orang lain yang sedang melintas.

"Terpantau Mas Wapres Terpilih dan istri makan di Warung Kaki Lima @rojo.sambel Terimakasih Pak @gibran_rakabuming dan Bu @selvie_ananda," tulis Raffi.

Raffi tidak mengungkapkan lokasi warung makan yang didatangi Gibran dan Selvi. Rojo Sambel diketahui telah memiliki 30 cabang yang tersebar di berbagai kota besar di Indonesia. Menu yang dipesan oleh Gibran dan Selvi juga tak diungkap.

Warung Rojo Sambel bukan didirikan oleh Raffi. Hanya saja, bapak dua anak itu telah menggelontorkan sejumlah dana sebagai bentuk investasi untuk warung tenda tersebut sejak Maret 2023.

* Follow Official WhatsApp Channel untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Tak Hanya Warung Tenda

Sesuai klaimnya sebagai warung kaki lima, dikutip dari akun Instagram resmi @rojo.sambel warung makan itu menyediakan berbagai hidangan dengan harga relatif terjangkau alias merakyat. Menu dan harga makanan di Warung Rojo Sambel antara lain, bebek goreng (seharga Rp35 ribu), nasi liwet jeruk (Rp8 ribu), sambal bawang (Rp5.500), sambal kecombrang (Rp3.500), dan sambal mangga (Rp9 ribu).

Selain warung tenda, Raffi juga membuka usaha RANS Nusantara Hebat, pusat kuliner di BSD, Kabupaten Tangerang, Banten, bersama Kaesang Pangarep yang idiresmikan pada Sabtu, 30 Maret 2024. Beberapa hari sebelum launching, konten yang mengulas bisnis kuliner ini mulai bermunculan di media sosial.

Salah satunya dibagikan akun TikTok @ell.abel, Selasa, 26 Maret 2024, dengan keterangan unggahan, "Fomo langsung cobain Rans Nusantara Hebat, ini surga sih buat kita sebagai pecinta makanan🥰."

Di rekaman berdurasi dua menit dan delapan detik tersebut, si pengunggah video menyebut ia sengaja mencicip makanan rekomendasi pria berusia 37 tahun tersebut. Sajian yang dimaksud adalah bakso malang dari Bakso Makul. Ia menyebut bahwa harga bakso malang itu sebenarnya Rp35 ribu, tapi karena menambah bakso urat, ia jadi membayar Rp55 ribu untuk makanan tersebut. 

 

3 dari 4 halaman

Harga Seporsi Bakso Dibahas Warganet

Seporsi makanan itu terdiri dari bihun, beberapa bakso kecil, tahu cokelat, dan bakso urat. Kendati pria di video sempat menyebut harga bakso tersebut cukup mahal, ia mengakui rasanya memang enak, dengan kuah berkaldu dan bakso yang terasa dagingnya. Harga seporsi bakso itulah yang juga ramai dibahas warganet lewat sederet komentar di video yang sudah mencatat lebih dari 300 ribu penayangan saat artikel ini ditulis.

"(Rp)55 ribu dengan tempat yang nyaman menurutku worth it, klo mau muraah gerobakan aja ygy," sebut seorang warganet, sementara yang lain berkomentar, "Makan mall versi alam ga sih mungkin harganya karena nyewa juga kali ka mereka ke rans kalo bakso malang muter-muter atau ruko kan agak murah 🥰."

Pengguna TikTok lain berkomentar, "Tempatnya di BSD target marketnya bukan kaum mendang mending, kaum mendang mending udah disedian jajanrans bukan rans Nusantara 😭." Ada juga yang, mempertanyakan mengapa makanan dengan harga segitu pakai mangkuk sekali pakai. 

4 dari 4 halaman

Ratusan UMKM di RANS Nusantara Hebat

Keberadaan RANS Nusantara Hebat sebenarnya sudah diinformasikan sejak tahun lalu. Mengutip laporan kanal Bisnis , 31 Mei 2024, bisnis kuliner itu merupakan hasil kerja sama Raffi Ahmad dan Kaesang Pangarep yang menggaet pengembang Sinar Mas Land.

Pusat kuliner diklaim terbesar di BSD City ini menampati luas area 2,1 hektare dengan kapasitas sekitar dua ribu orang. "Kami meyakini bidang kuliner sangat cocok untuk dikembangkan di BSD City. Ratusan UMKM akan hadir di sini, ada sekitar 500 UMKM yang akan diakurasi, menghadirkan sajian autentik khas Nusantara agar masyarakat dapat mengenal, menikmati, dan melestarikan kekayaan ragam kuliner Indonesia," tutur Raffi selaku founder RANS Entertainment.

Founder GK Hebat, Kaesang Pangarep, optimis bahwa RANS Nusantara Hebat akan berdampak positif bagi masyarakat dan pertumbuhan ekonomi lokal. Pusat kuliner baru ini, sebut dia, dipercaya akan membuka peluang kerja baru bagi penduduk setempat, serta mendukung pedagang makanan dan pemasok lokal.

 "Pusat kuliner ini memiliki daya tarik tersendiri bagi para pengunjung, baik lokal maupun dari luar daerah, sehingga dapat meningkatkan pariwisata dan pendapatan bagi bisnis di sekitarnya," ujar Kaesang.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat