uefau17.com

Anak Kebun Jadi Lulusan Terbaik SMK Telekomunikasi - Bisnis

, Jakarta - Dengan menyediakan kesempatan yang sama, para peserta didik yang berada di pelosok maupun kota besar, berpeluang meraih aspirasi mereka menjadi pembelajar berprestasi, kemudian menjangkau jenjang pendidikan yang lebih tinggi.

Hal ini terjadi saat SMK Telekomunikasi Tunas Harapan, Tengaran, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, Sabtu, 18 Mei 2024 meluluskan siswanya, yang lima di antaranya berasal dari Program Keahlian Rekayasa Perangkat Lunak (RPL), adalah para siswa terbaik dari seluruh SMP Eka Tjipta di Kalimantan dan Sumatera yang pada tahun 2021 lalu berhasil lolos seleksi program beasiswa prestasi jenjang SMK yang disediakan Eka Tjipta Foundation (ETF).

Salah seorang di antaranya adalah Imanuel Idas, yang selain wisudawan, juga meraih penghargaan sebagai lulusan terbaik dari program Rekayasa Perangkat Lunak. Prosesi hari itu semakin istimewa bagi Idas karena sang ayah, Ignasius Simbi, yang sehari-hari bekerja sebagai pemanen di perkebunan kelapa sawit naungan Sinar Mas Agribusiness & Food yang berlokasi di Rungau, Kalimantan Tengah, turut hadir di sana.

Dalam ucapan terima kasihnya, Simbi menyebut tanpa adanya beasiswa, sangat mungkin pendidikan sang anak hanya akan sampai di tingkat SMP.

Dalam wisuda yang mengharu biru karena bapak dan anak ini sama-sama terisak haru, Idas mengatakan, “Saya sudah sangat bersyukur dapat bersekolah di sini, tidak mengira menjadi lulusan terbaik.” kata dia dikutip Selasa (11/6/2024).

Sementara dalam pengantarnya, Kepala Sekolah SMK Telkom Tunas Harapan, Wisnu Handoko menuturkan bahwa kelima penerima beasiswa Eka Tjipta Foundation tersebut merupakan anak-anak yang mandiri, rajin belajar dan tidak pernah membuat permasalahan selama bersekolah. Dirinya berharap akan ada lagi anak-anak berprestasi dari SMP Eka Tjipta yang melanjutkan studi di sana.

 

* Follow Official WhatsApp Channel untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Mengeskalasi Siswa

Wisuda ‘anak-anak kebun’ di Semarang, demikian anak dari karyawan perkebunan kelapa sawit biasa disebut, karena mereka tinggal dan tumbuh di lokasi perkebunan yang berada di pelosok wilayah, menjadi penanda jika Sekolah Eka Tjipta bentukan Sinar Mas Agribusiness & Food guna memenuhi kebutuhan pendidikan sosok seperti Idas, melalui pengelolaan yang baik, dapat membentuk para pembelajar berkualitas.

Tak kalah dengan sebayanya yang bersekolah di kota besar. Sementara ketersediaan beasiswa akan mengeskalasi siswa ke jenjang pendidikan yang lebih jauh.

Beasiswa yang disediakan Eka Tjipta Foundation, selama ini mendapatkan dukungan dari lintas pilar usaha Sinar Mas. Karenanya, turut hadir dalam dalam wisuda, perwakilan dari Sinar Mas Energy & Infrastructures, Tri Setyantono yang menyampaikan harapannya kepada seluruh wisudawan bahwa selain mesti siap bekerja, para lulusan SMK juga harus siap untuk berwirausaha, serta meraih jenjang pendidikan yang lebih tinggi.

“Berjuang lebih kuat dari apa yang telah kalian lakukan hari ini,” demikian Tri.

 

3 dari 3 halaman

Organisasi Nirlaba

Eka Tjipta Foundation  sendiri adalah organisasi nirlaba yang digagas keluarga Widjaja sebagai wadah pelaksanaan kegiatan tanggung jawab sosial perusahaan yang tersebar di lingkup Sinar Mas, dengan fokus aksi pada bidang pendidikan, lingkungan hidup, serta pemberdayaan ekonomi kerakyatan, berikut pelestarian filosofi hidup pendiri sinar Mas, Eka Tjipta Widjaja, yakni berintegritas, bersikap positif, berkomitmen, melakukan perbaikan berkelanjutan, inovatif dan loyal.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat