uefau17.com

Bocoran Produk Samsung di Galaxy Unpacked Juli 2024: Dari HP Layar Lipat hingga Cincin Pintar - Tekno

, Jakarta - Samsung berencana meluncurkan berbagai produk terbaru di acara Galaxy Unpacked pada Juli 2024 mendatang.

Meski pihak Samsung masih merahasiakan perangkat yang akan diperkenalkan di acara tersebut, terdapat bocoran mengenai produk yang akan diperkenalkan.

Dikutip dari Android Authority, Selasa (11/6/2024), salah satu leaker telah mengunggah beberapa gambar produk yang diduga akan diperkenalkan di Galaxy Unpacked Juli 2024.

Bocoran gambar tersebut memang diburamkan, namun produk yang terpampang masih dapat dilihat dan dapat disimpulkan perangkat apa saja akan diperkenalkan nantinya.

Salah satu bocoran gambar jadi sorotan ialah Galaxy Z Fold 6 dan Galaxy Z Flip 6. Berdasarkan gambar tersebut, bisa terlihat kedua HP layar lipat tersebut mengusung desain lebih mengotak, mirip dengan desain Galaxy S24 Ultra.

Selain lini HP Android Z Fold dan Z Flip, terdapat bocoran gambar render dari Galaxy Ring dan Galaxy Watch 7. Sebagai informasi, Galaxy Ring sebelumnya dipamerkan di pagelaran Mobile World Congress (MWC) 2024 di Barcelona.

Menurut laporan Android Authority, Samsung berencana menjual Galaxy Ring di AS pada Agustus 2024. Diperkirakan perusahaan asal Korea ini memperkenalkan Galaxy Ring pada acara Unpacked pada Juli 2024 dan membuka pre-order setelah acara tersebut.

Sedangkan untuk Galaxy Watch 7, jam tangan tersebut akan hadir dengan model 40mm dan 44mm. Galaxy Watch 7 akan hadir dengan dua konektivitas berbeda, yakni Wi-FI dan 4G LTE.

 

* Follow Official WhatsApp Channel untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Perangkat FE Tak Diperkenalkan di Galaxy Unpacked Juli 2024

Bagi pengguna yang mengharapkan perangkat seri FE juga diperkenalkan di Unpacked Juli 2024, nampaknya mereka akan kecewa. Pasalnya, Samsung tidak berencana untuk memperkenalkan produk tersebut.

Salah satu leaker mengungkapkan bahwa Galaxy Watch FE, Galaxy Buds 3, dan Galaxy Buds 3 Pro tidak akan diperkenalkan pada acara Galaxy Unpacked bulan mendatang.

Tak hanya itu, tipster bernama Arsene Lupin mengungkapkan pada unggahan X bahwa Galaxy Watch FE akan dirilis pada 24 Juni 2024.

3 dari 4 halaman

Samsung Galaxy Z Flip 6 dan Z Fold 6 bakal Dibekali Fitur Galaxy AI

HP layar lipat Samsung yang bakal rilis, Galaxy Z Flip 6 dan Z Fold 6, dipastikan akan mendapatkan fitur kecerdasan buatan Galaxy AI.

Kabar tersebut dikonfirmasi langsung oleh EVP dan Head of Mobile R&D Office, Mobile eXperience Business di Samsung, Won-Joon Choi.

 Mengutip Android Authority, Minggu (9/6/2024), ia menyebut kalau kemampuan Galaxy AI akan dapat dinikmati oleh pengguna HP layar lipat Samsung mendatang.

"Kami akan lebih mengoptimalkan pengalaman Galaxy AI untuk perangkat layar lipat yang akan datang," ujar Won-Joon Choi.

Meski tidak disebutkan dalam pernyataannya, perangkat layar lipat yang dimaksud merujuk pada Galaxy Z Fold 6 dan Z Flip 6.

Penerus ponsel layar lipat Samsung itu diperkirakan akan diumumkan pada acara Galaxy Unpacked pada 10 Juli 2024.

Konfirmasi ini juga sesuai dengan dugaan gambar Z Flip 6 dan Z Fold 6 yang bocor tak lama ini. Dalam gambar tersebut, tulisan “Galaxy AI” muncul di samping nama dan render kedua HP layar lipat Samsung tersebut.

Melihat perusahaan yang saat ini gencar memamerkan kemampuan Galaxy AI, rasanya tak wajar jika mereka tidak mengadopsi fitur tersebut di Galaxy Z Flip 6 dan Z Fold 6

 
4 dari 4 halaman

Desain Galaxy Z Fold 6 dan Z Flip 6 Tak Sengaja Bocor

Meski belum ada kepastian tentang tanggal peluncurannya selain informasi kalau perangkat akan rilis bulan Juli, bocoran tentang desain kedua smartphone layar lipat terbaru Samsung terungkap secara tidak sengaja.

Rupanya, bocoran tentang desain Galaxy Z Fold 6 dan Galaxy Z Flip 6 ini datang secara tidak sengaja karena diterbitkan di situs web resmi Samsung Kazakhstan.

Tentunya kini gambar tersebut sudah dihapus, tetapi sebelumnya situs web menampilkan gambar jelas tentang kedua perangkat layar lipat generasi terbaru Samsung.

Mengutip Gizchina, Jumat (7/6/2024), berdasarkan materi promosi yang telah dihapus tersebut, baik Galaxy Z Fold 6 maupun Flip 6 tampaknya mengadopsi bahasa desain yang mirip dengan Galaxy S24 Ultra.

Desain tersebut tampaknya diterapkan pada kedua smartphone layar lipat, dengan tepi dan sudut yang lebih tajam dibandingkan versi pendahulunya, yakni Galaxy Z Fold 5 dan Flip 5.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat