uefau17.com

Intip, 6 Rekomendasi Tempat Makan Kupat Tahu Khas Padalarang - Regional

, Bandung - Indonesia merupakan salah satu negara kepulauan terbesar di dunia karena memiliki lebih dari belasan ribu pulau. Negara ini juga terkenal dengan suku hingga budaya yang beragam, tetapi tetap rukun dan satu.

Selain pulaunya yang banyak, Indonesia juga menyimpan sejumlah wisata alam dan wisata kuliner yang menarik. Negara ini memiliki banyak hidangan khas yang berasal dari berbagai daerah yang menggugah selera.

Salah satunya adalah menu makanan kupat tahu yang populer di berbagai daerah dan biasanya terdiri dari ketupat (kupat), tahu goreng, tauge, kol, atau lontong dengan bumbu khas kaya akan rempah.

Kupat tahu di sejumlah daerah memiliki beberapa variasinya tersendiri terdapat kupat tahu dengan bumbu kacang ada juga kupat tahu dengan bumbu kuah yang menggugah selera. Misalnya saja, Kupat Tahu Padalarang yang terkenal dengan ciri bumbunya yang berkuah.

Berbeda dengan kupat tahu kebanyakan yang menggunakan bumbu kacang pada menu makanan yang satu ini identik dengan bumbu kuah santan kental dan terasa gurih. Bumbunya menggunakan santan, cabai, hingga rempah-rempah nikmat.

Kemudian kupat tahu Padalarang identik dengan penggunaan mi soun, kupat besar, dan tahu goreng yang nikmat. Sehingga, ketika berkunjung ke daerah Padalarang yang berada di Bandung Barat maka wajib untuk mencicipi kuliner tersebut.

Melansir dari sejumlah sumber, berikut ini beberapa rekomendasi tempat makan kupat tahu khususnya Kupat Tahu Padalarang yang bisa dicoba.

* Follow Official WhatsApp Channel untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

6 Rekomendasi Tempat Makan Kupat Tahu Khas Padalarang

1. Kupat Tahu Padalarang 99

Kupat Tahu Padalarang 99 merupakan salah satu tempat makan kupat tahu yang cukup legendaris di Bandung Barat. Pasalnya tempat makan ini telah berdiri selama berpuluh tahun dan cukup populer di antara pencinta kuliner.

Kupat Tahunya terkenal dengan kuah khas yang gurih dan menggugah selera serta terdapat menu lain berupa Lontong Kari. Melansir dari ulasan Google tempat makan ini meraih rating 4.6 dari total 1.757 pengguna.

Lokasi Kupat Tahu Padalarang 99 berada di Jl. Raya Padalarang No.593, Kertamulya, Kec. Padalarang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat dengan jam buka setiap hari pukul 06.00 hingga 12.00 WIB.

2. Kupat Tahu Ibu Enong

Kupat Tahu Ibu Enong merupakan salah satu kuliner yang cukup legendaris karena telah berdiri sejak tahun 1987. Tempat makan ini menyediakan menu kupat tahu khas dengan kuah gurih yang berpadu satu dengan kupat, tahu goreng, dan sounnya.

Satu porsi di tempat makan ini juga cukup terjangkau dan cocok disantap sebagai menu sarapan. Lokasi Kupat Tahu Ibu Enong sendiri di maps berada di titik Warung Sahabat Polisi dan berada tidak jauh sebelum Gerbang Tol Padalarang.

Tempatnya berada di dekat Kantor Polisi Padalarang, Jl. Raya Simpang No.4, Kertajaya, Kecamatan Padalarang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat dengan jam buka setiap hari pukul 06.00 hingga 12.00 WIB.

3 dari 4 halaman

Rekomendasi Selanjutnya

3. Kupat Tahu Khas Padalarang Pak Asep

Kupat Tahu Khas Padalarang Pak Asep merupakan salah satu tempat makan kupat tahu padalarang yang wajib untuk dikunjungi. Tempat makan ini berada di dalam pasar dan tepat di seberang Stasiun Padalarang.

Kuah dari tempat makan ini terkenal dengan teksturnya yang sedikit kental dan mempunyai rasa rempah yang khas. Satu porsi kupat tahu di tempat ini juga cukup terjangkau kurang lebih Rp 10.000 hingga Rp 12.000.

Lokasi Kupat Tahu Khas Padalarang Pak Asep berada di seberang Stasiun Padalarang, Jl. Stasiun. No.127, Kertajaya, Kecamatan Padalarang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat dengan jam buka setiap hari.

4. Kupat Tahu Lima Tiga

Kupat Tahu Lima Tiga merupakan tempat makan yang cukup populer di antara masyarakat Padalarang. Pasalnya tempat makan ini berlokasi di tempat yang strategis dan menyajikan seporsi kupat tahu yang lengkap,

Mulai dari isian lontong, tahu goreng, soun, dan kuah gurih yang nikmat dengan bumbu rempah khas. Melalui ulasan Google tempat makan ini memiliki rating 4.5 dari total 226 pengguna.

Lokasinya berada di Jl. Raya Padalarang No.53, Padalarang, Kec. Padalarang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat dengan jam buka setiap hari pukul 05.30 hingga 12.00 WIB.

4 dari 4 halaman

Rekomendasi Berikutnya

5. Kupat Tahu Padalarang 12 Pas

Kupat Tahu Padalarang 12 Pas merupakan tempat makan yang cukup populer di Padalarang. Tempat makan ini berlokasi tidak begitu jauh dari stasiun Padalarang dan terkenal dengan menu kuah santan dan bumbu yang kaya akan rempah.

Kuahnya juga memiliki rasa yang sedikit pedas sehingga nikmat disantap bersama kupat, tahu goreng, dan sounnya. Satu porsi kupat tahunya juga terkenal banyak dan dapat mengenyangkan.

Lokasi Kupat Tahu Padalarang 12 Pas berada di Jl. Panaris No.42, Kertajaya, Kec. Padalarang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat dengan jam buka setiap hari pukul 06.30 hingga 12.00 WIB dan tutup di hari Jumat.

6. Kupat Tahu Haji Sukarya

Kupat Tahu Haji Sukarya merupakan salah satu tempat makan kupat tahu yang legendaris di Padalarang. Pasalnya tempat makan ini diketahui sudah ada sejak 1965 dan memiliki pelanggan setia yang banyak.

Satu porsi kupat tahunya terdiri dari  kupat, tahu, soun, telur, bawang goreng, hingga kuah khasnya yang kaya akan rasa. Mengutip dari ulasan Google tempatnya memiliki rating 4.5 dari total 151 pengguna.

Lokasi Kupat Tahu Haji Sukarya berada di Jl. Letkol Ga. Manulang Purabaya, Jayamekar, Kecamatan Padalarang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat dengan jam buka setiap hari pukul 06.00 hingga 12.00 WIB.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat