uefau17.com

Tiba di Jakarta, Mesut Ozil Suka Makanan Khas Indonesia Ini - Bola

, Jakarta- Mantan pemain Arsenal, Mesut Ozil tampaknya sangat menikmati kunjungannya ke Indonesia. Hal ini terlihat dari aktivitas di akun sosial media Instagram-nya, m10_Official. Tidak lama setelah mendarat, Ozil langsung mencoba kuliner khas Indonesia. Mulai dari minuman kuyir asem, air jahe, dan jamu.

Sehari setelahnya tepatnya, Rabu (25/5/2022). Mesut Ozil juga mencoba makanan khas Indonesia, yaitu gado-gado. Yang tak kalah menarik, Ozil juga mengunggah foto gado-gado di instastory-nya.

 

“Gado-gado, saya suka,” tulis Ozil melengkapi keterangan foto yang dipamerkan tesebut. 

Sebagai informasi, Mesut Ozil akan berada di Indonesia selama 4 hari. Selanjutnya, Ozil dijadwalkan untuk mengikuti berbagai kegiatan bersama dengan promotor yang mendatangkannya ke Tanah Air. 

Bukan hanya netizen Tanah Air yang memberikan sambutan meriah untuk Ozil. pemain timnas Indonesia, Marc Klok juga menyambut hangat kedatangan mantan pemain timnas Jerman ini. 

“Semoga segera bertemu,” tulis pemain berdarah Turki itu di kolom komentar Instagram. 

* Follow Official WhatsApp Channel untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Agenda Ozil

Dalam agenda kedatangannya, Ozil dijadwalkan mengunjungi pabrik Concave Indonesia yang ada di Cikupa, Tangerang, Banten. Kunjungan ini dilakukannya untuk melihat proses pembuatan koleksi Concave M10.

Concave adalah brand sepatu dan apparel olahraga yang besar di pasar global, dan masuk di Indonesia sejak 2019, di bawah PT Aggiomultimex International Group. Namun semua apparel dan sepatu Concave M10, diproduksi secara lokal.

3 dari 3 halaman

Prestasi Mesut Ozil, Jagoan Assist

Ozil dikenal karena skill dan improvisasi sebagai gelandang menyerang. Gaya dan kemampuan untuk memberikan assist bagi rekan satu timnya telah dibandingkan oleh mantan manajer José Mourinho dengan legenda Real Madrid Zinedine Zidane.

Pada tahun 2011, Özil mendapat peringkat pertama dalam memberikan assists dalam kompetisi utama Eropa dan domestik dengan 25 assists. Pada tahun 2012 , dia juga peringkat pertama dalam assist di La Liga dengan 17 assists.

Dia juga salah satu top assists di Piala Dunia 2010 FIFA dan UEFA Euro 2012 dengan tiga assists.

Penulis: Jesslyn Koesman

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat