uefau17.com

Perusahaan Properti di Tangerang Resmikan Masjid yang Terhubung ke Stasiun Cisauk - Regional

, Jakarta - Perusahaan properti berbasis Transit Oriented Development atau TOD, PT Adhi Commuter Properti Tbk, bangun dan resmikan masjid untuk fasilitas ibadah di salah satu kawasan, yakni Cisauk Point yang terintegrasi dengan Stasiun KRL Cisauk, Tangerang.

Peresmian dipimpin oleh Rizkan Firman selaku Direktur Utama ADCP, didampingi Farid Budiyanto selaku Direktur Pemasaran dan Produksi ADCP. Kegiatan juga diisi dengan tausiah dan santunan kepada puluhan anak yatim piatu yang tinggal di area Cisauk dan sekitarnya. 

Dalam kesempatan tersebut, Direktur Utama ADCP, Rizkan Firman mengatakan, pihaknya terus berfokus pada optimalisasi pengelolaan fasilitas komersial.

“Fasilitas tersebut termasuk di dalamnya kolaborasi dengan para stakeholders terkait, serta keberadaan UMKM untuk meningkatkan kesejahteraan di lingkungan sekitar, serta keberlanjutan bisnis Perusahaan,” kata Rizkan Firman.

Cisauk Point merupakan kawasan ADCP yang berkolaborasi dengan PT Kereta Api Indonesia – KAI. Hal ini didukung dari lokasi kawasan yang menempel dan menjadi akses utama dari/ menuju Stasiun KRL Cisauk. 

Akses ini berupa jembatan yang menghubungkan antara hunian vertikal dengan Stasiun KRL. Pada akses ini, tersedia berbagai fasilitas komersial yang dikelola oleh ADCP, antara lain coffee shop, minimarket, hingga pengadaan masjid yang diberi nama Masjid Al-Wasilah. 

Nama Al-Wasilah sendiri diambil karena memiliki arti sebagai pengantar kebaikan. 

Sementara, Project Director Cisauk Point, Fikri Farobi mengungkapkan, masjid ini diharapkan mampu menjadi wadah pengantar kebaikan, baik bagi perusahaan, kawasan, penghuni, hingga masyarakat sekitar. Masjid yang disediakan memiliki luasan dan kapasitas yang cukup besar, sehingga memungkinkan untuk dimanfaatkan sebagai lokasi dari beragam acara keagamaan. Masjid ini mampu menampung hingga puluhan jamaah.

“Keberadaan masjid ini sebagai komitmen dari ADCP untuk terus memberikan dampak yang berkelanjutan bagi lingkungan sekitar. Harapannya, kawasan ini menjadi kawasan hunian terdepan di tengah area yang terus berkembang secara eksklusif melalui kemudahan sistem transportasi dan berbagai fasilita penunjang yang memadai,” ujar Fikri Farobi.

 

Simak Video Pilihan Ini:

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat