, Jakarta Kim Ye-ji, atlet tembak asal Korea Selatan muncul sebagai bintang yang mencuri perhatian di tengah kemeriahan Olimpiade Paris 2024. Pada gelaran olahraga internasional ini, Kim berhasil meraih medali perak dalam nomor pistol udara 10 meter putri.
Baca Juga
Advertisement
Kim Ye-ji tidak hanya menonjol karena kemampuannya dalam menembak, tetapi juga karena gaya dan kepercayaan dirinya. Ia sering terlihat mengenakan kacamata bergaya futuristik dan memiliki sikap yang karismatik. Penampilannya yang mencolok ini membuatnya dibandingkan dengan karakter James Bond dan Satoru Gojo dari manga Jujutsu Kaisen.
Popularitas Kim Ye-ji kian melonjak ketika Elon Musk menyarankan agar Kim dijadikan bintang film aksi. Namun, ketenarannya sebenarnya sudah dimulai sejak penampilannya di World Cup International Shooting Sport Federation di Azerbaijan pada bulan Mei. Kim Ye-ji telah membuktikan bahwa selain menjadi atlet hebat, ia juga memiliki pesona dan karisma yang membuatnya menjadi sorotan di seluruh dunia.
Berikut ulasan lebih lanjut tentang sosok Kim Ye-ji yang rangkum dari berbagai sumber, Kamis (1/8/2024).
* Follow Official WhatsApp Channel untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.
Dari Pelajar Menjadi Bintang Menembak Dunia
Kim Ye-ji telah menunjukkan perjalanan karir yang mengesankan sejak awal mula. Lahir pada 4 September 1992 di Maepo, Provinsi Chungcheong Utara, Kim Ye-ji memulai perjalanannya dalam dunia menembak sejak tahun 2005 saat masih berstatus pelajar di Chungbuk Physical Education High School.
Pada tahun 2006, Kim Ye-ji mulai mengikuti kompetisi menembak dan langsung menunjukkan bakatnya. Debut internasionalnya terjadi pada tahun 2010 di Kejuaraan Dunia Menembak yang diadakan di Munich. Pada kompetisi ini, Kim berhasil meraih medali perunggu dalam kategori 10m Air Pistol Women Junior dengan skor 380 poin.
Perjalanan karirnya terus berkembang pesat. Pada Januari 2024, Kim meraih medali perak dalam kategori 25m Pistol Women di Kejuaraan Asia Menembak yang diselenggarakan di Jakarta. Namun, puncak prestasinya terjadi pada Mei 2024 di Piala Dunia Menembak yang diadakan di Baku, Azerbaijan. Di sana, Kim Ye-ji tidak hanya memecahkan rekor dunia dengan perolehan 42 poin dalam kategori 25m Pistol Women, tetapi juga meraih medali perak dalam kategori 10m Air Pistol Women.
Ia kembali menunjukkan kemampuannya dengan meraih medali perunggu dalam kategori 25m Pistol Women di Munich. Kini, Kim Ye-ji akan kembali berlaga di Olimpiade Paris pada 2 Agustus 2024 dalam kategori Women’s 25m Pistol.
Meskipun menjadi sorotan, ibu satu putri ini tampaknya sangat menjaga kehidupan pribadinya. Bahkan hingga saat ini belum diketahui apakah Kim Ye-ji memiliki akun Instagram resmi. Tim Olimpiade Korsel pun belum pernah menandai akun Instagram pribadi Kim dalam unggahan mereka, menunjukkan bahwa Kim mungkin lebih memilih untuk tetap fokus pada karirnya daripada publikasi media sosial.
Advertisement
Video Viral di ISSF World Cup 2024 jadi Titik Awal Kepopulerannya
Salah satu momen yang memicu kepopuleran Kim Ye-ji adalah video viral dari laga final International Shooting Sport Federation (ISSF) World Cup 2024 di Baku, Azerbaijan. Dalam video tersebut, Ia tampil menonjol dengan kepercayaan diri dan fokus yang luar biasa.
Kim Ye-ji berhasilmeraih medali emas dalam kategori pistol 25 meter, mengalahkan rekan senegaranya, Yang Ji-in, serta Josefin Eder dari Jerman. Penampilan perempuan 32 tahun ini saat itu memukau banyak orang, dan video aksi menembaknya menjadi viral di media sosial, terutama di X, di mana banyak pengguna membagikannya.
Kepercayaan diri Kim Ye-ji sangat terlihat dalam video tersebut. Saat menembak, ia memegang pistol dengan satu tangan yang lurus dan tangan lainnya di pinggang. Ia menunjukkan ketenangan yang luar biasa, bahkan setelah berhasil mengenai target, ia tetap minim ekspresi sementara penonton di belakangnya bersorak merayakan keberhasilannya. Video ini telah ditonton sebanyak 6,5 juta kali, menunjukkan seberapa besar dampak yang ditinggalkannya di dunia maya.
Komentar dari pengguna X, seperti akun @aubreystrobel, menyanjung gaya Kim Ye-ji dengan pernyataan, "Apapun yang kau lakukan di hidupmu, mungkin tidak akan terlihat sekeren ini melakukannya." Ini menunjukkan betapa video tersebut tidak hanya menyoroti prestasinya tetapi juga gaya dan kepribadian uniknya.
Raih Medali Perak di Olimpiade Paris 2024
Kim Ye-ji kembali mencuri perhatian dunia olahraga dengan penampilannya yang memukau di Olimpiade Paris 2024. Pada hari Minggu, 28 Juli 2024, Kim berkompetisi dalam kategori Women’s 10m Air Pistol dan meraih medali perak dengan perolehan 241.3 poin. Meskipun hanya kalah 1.9 poin dari rekannya sesama atlet Korsel, Oh Ye-ji, penampilan Kim Ye-ji tetap menjadi sorotan utama.
Kim Ye-ji tampil dengan seragam atlet Korsel berwarna hitam, dipadukan dengan topi putih dan sepatu hitam putih dengan tali merah hati. Ia juga menggunakan kacamata khusus yang membantunya fokus saat menembak. Namun, bukan hanya gaya pakaiannya yang menjadi perhatian, melainkan aura tenang dan karismatik yang ia tampilkan di lapangan.
Saat membidik sasaran, Kim Ye-ji berpose dengan tangan kanan memegang pistol dan tangan kiri di pinggang, sambil mengaitkan boneka gajah milik anak perempuannya di jari tangan kiri. Gaya dan sikapnya ini membuatnya tampak seperti bintang utama film laga yang sedang beraksi. Pujian datang tidak hanya dari penggemar, tetapi juga dari tokoh terkenal seperti CEO Tesla, Elon Musk, yang menulis di akun X-nya, “Dia harus berperan dalam sebuah film lagi. Tidak perlu berakting!”
Terkini Lainnya
6 Potret Tim Indonesia di Opening Ceremony Olimpiade Paris 2024, Meriah Meski Hujan
6 Cosplay Low Budget Jadi Gojo Satoru dan Sukuna Jujutsu Kaisen Ini Unik Pol
8 Rekomendasi Drama Korea Romantis Paling Digemari, Bikin Senyum Gemas
Dari Pelajar Menjadi Bintang Menembak Dunia
Video Viral di ISSF World Cup 2024 jadi Titik Awal Kepopulerannya
Raih Medali Perak di Olimpiade Paris 2024
Kim Ye-ji
Fakta Menarik Kim Ye-ji
Atlet Tembak Korea Selatan
Atlet Tembak Wanita Korea Selatan
Olimpiade Paris
Olimpiade 2024
content
Rekomendasi
Tampil Fashionable, Atlet Tembak Kim Ye Ji Resmi Jadi Brand Ambassador Louis Vuitton
Gempa Bandung
Beredar Pesan Berantai Gempa Susulan Lebih Besar Bakal Terjadi di Bandung, BMKG Sebut Hoaks
Kereta Cepat Whoosh Kembali Beroperasi Pasca Gempa Bandung, Jalur Dipastikan Aman
700 Rumah dan Bangunan Rusak Akibat Gempa Kabupaten Bandung
Dampak Gempa Bandung, Sejumlah Perjalanan Kereta Terganggu tapi Belum Ada Kabar Destinasi Wisata Ditutup
5 Fakta Gempa Bandung, Rumah Warga Roboh hingga Kereta Cepat Whoosh Dibatalkan
Pilkada 2024
Dukung RK-Suswono di Pilkada 2024, Sahabat Jakarta Minta Program Anies Dilanjutkan
Berebut Suara Anies Baswedan di Pilkada Jakarta
Pilkada 2024, KPU Kota Tangerang Butuh 18.942 Petugas KPPS
Pilkada Kapuas, Alfian Mawardi Makin Percaya Diri Usai Didukung Sugianto Sabran
Ridwan Kamil soal Timses Belum Diumumkan: Tanya ke Riza Patria
Muncul Gerakan 'Anak Abah Tusuk 3 Paslon', Ini Kata Bawaslu
PON 2024
Kontroversi Fasilitas hingga Makanan Atlet PON Aceh-Sumut 2024, Tanggung Jawab Siapa?
Dukungan Suporter Bantu Karateka Sumut Lampaui Target Medali di PON 2024
Sukses Arung Jeram di PON Aceh-Sumut 2024 Dongkrak Potensi Sport Tourism dan Eco Tourism
Kopi Lokal Jadi Primadona di PON Aceh-Sumut 2024
Profil Aisha Hakim, Putri Irfan Hakim yang Berhasil Raih Medali Emas di PON 2024
Kebanggaan Irfan Hakim, Putri Tercinta Aisha Raih Emas saat Berlaga di PON ke-21 untuk Jakarta
BRI Liga 1
Jadwal BRI Liga 1 2024/2025, 20-23 September: PSM Makassar vs PSIS Semarang
Modal Bagus PSM Makassar Arungi BRI Liga 1 2024/2025
Hasil BRI Liga 1 2024/2025 Persebaya Surabaya vs Persis Solo: Menang 2-1, Bajul Ijo Melesat ke Peringkat 2
Jadwal BRI Liga 1 2024/2025 Pekan Keenam: Persib vs Persija & Laga Seru Lainnya
Hasil BRI Liga 1 2024/2025: Diwarnai 2 Kartu Merah, Persik Kediri Bekuk Persita Tangerang
Jadwal BRI Liga 1 2024/2025, 20-23 September: PSS Sleman vs Arema FC
TOPIK POPULER
Populer
6 Potret Annisa Pohan Pakai Kebaya Kutu Baru Motif Bunga, Sandal Hermes, dan Anting Subeng
Resep Sop Ayam Pak Min Klaten, Rahasia Kelezatan dan Cara Membuatnya di Rumah
Takut Mengambil Risiko, 5 Zodiak Ini Lebih Memilih Bertahan di Zona Nyaman
5 Resep Bolu Kering Mini yang Renyah dan Lezat, Mudah Dibuat di Rumah
4 Resep Buntil Daun Pepaya yang Enak dan Anti Pahit, Mudah Dipraktikkan
Siapa IShowSpeed, Nama Asli, dan Fakta di Balik Viralnya di Indonesia
10 Ciri Orang Punya Jiwa Bersih Bak Malaikat, Hidupnya Serba Tenang dan Damai
9 Ciri Orang yang Tidak Terlahir Kaya namun Hidup Bahagia dan Cerdas Segalanya
Jejak Rothschild Family dalam Sejarah, Lebih dari Sekadar Kekayaan dan Kekuasaan
Resep Otentik Kue Semolina Timur Tengah, Langkah Mudah dan Lezat
Gempa Hari Ini
Gempa Magnitudo 5,3 Guncang Padang Sidempuan Sumut, Tidak Berisiko Tsunami
Gempa Magnitudo 5,6 Guncang Daruba Maluku Utara
Bukan Sesar Garsela, BNPB Sebut Gempa Kabupaten Bandung Dipicu Sesar yang Belum Terpetakan
Penumpang Kereta Cepat Whoosh Gagal Berangkat Imbas Gempa Kabupaten Bandung
Kajian Cepat Badan Geologi soal Gempa Merusak di Kabupaten Bandung
Dampak Gempa Bandung, Sejumlah Perjalanan Kereta Terganggu tapi Belum Ada Kabar Destinasi Wisata Ditutup
Berita Terkini
Polisi Bantah Jemput Paksa Lolly Anak Nikita Mirzani Hingga Histeris Minta Tolong
7 Tafsir Mimpi Ketindihan, Bikin Merinding dan Penuh Pesan Penting Kehidupan
Kisah Sunan Drajat Bikin Preman Sakti Mandraguna Bertekuk Lutut Hanya dengan Tembang Pangkur
Karhutla di Kalsel Meluas, 8 Wilayah Terdampak
Pemenang MasterChef Indonesia Dirujak Warganet Gara-Gara Sebut Nasi Kandar Malaysia Kurang Berbumbu
Pacar Lolly Anak Nikita Mirzani Terancam Dijerat Pasal Berlapis
NASA ingin Ciptakan Zona Waktu Bulan, Begini Cara Kerjanya
Seduhan Kopi Pengingat Allah di Waktu Subuh, Gus Baha Ungkap Fadhilahnya
Jawab Ridwan Kamil, Ahok Ngaku Enggak dapat Pesan WhatsApp: Mungkin Tes Pasar Kali Ya
Sinopsis Lembayung, Film Horor Baim Wong yang Tayang Hari Ini di Bioskop
Fantasi dan Romantisme Gaun Pengantin Klasik hingga Androgyny ala SEBASTIANSposa
Jangan Mengeluh dan Ragukan Rezeki dari Allah, Efeknya Ngeri Kata UAH
Bukan Hanya Ahok, Pramono Anung Janji Akan Lanjutkan Warisan Baik Anies Baswedan
Ayah Pacar Putri Diana Tersandung Kasus Pelecehan Seksual, Kesaksian Korban Terungkap di Film Dokumenter
Nasib Bendera AS yang Tertinggal saat Misi Apollo