uefau17.com

Kostum Bikini Emas Putri Leia dalam Film Star Wars Laku Dilelang Rp2,8 M - Global

, Washinto D.C - Kostum bikini emas terkenal yang dikenakan oleh mendiang Carrie Fisher sebagai Putri Leia dalam film Star Wars terjual di lelang seharga USD 175.000 atau sekitar Rp 2,8 miliar.

Kostum yang menjadi ikonik ini terkenal dari film tahun 1983 berjudul Return of the Jedi, ketika karakter Fisher mengenakannya saat terikat di singgasana Jabba the Hutt.

Penjualan dilakukan oleh rumah lelang Heritage Auctions di Amerika Serikat (AS).

Dilansir The Guardian, Senin (29/7/2024), kostum ini terdiri dari bra bikini, celana bikini, hip rings, gelang, dan armlet, yang dirancang oleh Richard Miller, pematung utama untuk Industrial Light & Magic, perusahaan efek visual yang didirikan oleh pencipta Star Wars, George Lucas.

Selain kostum Putri Leia, sebuah pesawat miniatur dari film Star Wars pertama, A New Hope, juga terjual seharga USD 1,55 juta atau sekitar Rp24,4 miliar di lelang tersebut.

Miniatur Y-Wing Starfighter, yang membantu menghancurkan Death Star dalam A New Hope, adalah salah satu dari dua miniatur yang dibuat untuk produksi tersebut.

Pesawat tersebut dirancang oleh seniman AS Colin Cantwell, setelah Lucas memberikan arahan bahwa ia ingin pesawat dalam film memiliki "bentuk yang berbeda sehingga penonton dapat segera mengetahui apakah sebuah pesawat adalah 'pihak baik' atau 'pihak jahat'," menurut Heritage Auctions.

* Follow Official WhatsApp Channel untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Kostum Paling Terkenal

Kostum Putri Leia telah menjadi salah satu kostum paling terkenal dalam sejarah film. Kostum ini terakhir kali terjual seharga USD 96.000 dalam lelang memorabilia Star Wars pada tahun 2015.

Fisher mengungkapkan pada tahun 2016 bahwa dia merasa Lucas "bercanda" ketika pertama kali menunjukkan bikini itu. Ia mengatakan bahwa dia merasa "hampir telanjang, yang bukan pilihan gaya untuknya ... Itu bukan pilihannya."

Miller menambahkan bahan lembut pada kostum tersebut agar Fisher lebih nyaman memakainya.

"Namun, dia tetap tidak menyukainya. Saya tidak menyalahkannya," katanya dalam sebuah wawancara.

"Saya memang menambahkan kulit di bagian belakangnya untuk membuatnya terasa lebih baik."

3 dari 3 halaman

Palu Thor Ikut Dilelang

Selain kostum Putri Leia, lelang ini juga mencakup poster film dari Star Trek IV: The Voyage Home karya Bob Peak, yang terjual seharga USD 106.250; palu Thor dari film Thor: The Dark World, yang terjual seharga USD 81.250; dan helm Mandalorian, yang dibeli seharga USD 40.000.

Adapun tongkat sihir yang digunakan oleh Daniel Radcliffe dalam "Harry Potter and the Prisoner of Azkaban" terjual seharga USD 52.000, sementara kostum yang dikenakan oleh Macauley Culkin dalam film Home Alone pertama terjual seharga USD 47.500.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat