, Jakarta - Sebuah foto yang diklaim Wakil Presiden Amerika Serikat, Kamala Harris berpose bersama terpidana pelaku kejahatan seksual, mendiang Jeffrey Epstein di pantai beredar di media sosial. Foto tersebut disebarkan salah satu akun Facebook pada 25 Juli 2024.
Foto tersebut memperlihatkan Jeffrey Epstein sedang memeluk Kamala yang mengenakan bikini. Lokasi foto tampak berada di sebuah pantai.
Advertisement
Baca Juga
"Jeffrey Epstein and Kamala Harris.Look quickly before democratically owned facebook fake news lying fact checkers remove this and claim it’s false," tulis salah satu akun Facebook.
Konten yang disebarkan akun Facebook tersebut telah empat kali dibagikan dan mendapat beberapa komentar dari warganet.
Benarkah dalam foto tersebut Kamala Harris sedang berpose bersama mendiang Jeffrey Epstein? Berikut penelusurannya.
* Follow Official WhatsApp Channel untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.
Penelusuran Fakta
Cek Fakta menelusuri foto yang diklaim Kamala Harris sedang berpose bersama mendiang Jeffrey Epstein.
Penelusuran dilakukan dengan mengunggah foto tersebut ke situs isitai.com. Situs tersebut bisa mengidentifikasi sebuah gambar apakah hasil rekayasa atau asli.
Hasilnya, foto yang diklaim Kamala Harris berpose bersama Jeffrey Epstein ternyata hasil rekayasa digital dengan menggunakan perangkat kecerdasan buatan atau artificial intelligence (AI).
Berikut gambar tangkapan layarnya.
Hasil yang sama juga didapatkan ketika penelusuran menggunakan situs fakeimagedetetor.com. Foto tersebut merupakan hasil rekayasa digital menggunakan AI.
Berikut gambar tangkapan layarnya.
Dikutip dari hindustantimes.com, foto Kamala Harris bersama Jeffrey Epstein memicu perdebatan di media sosial, menyusul Harris yang telah didukung Presiden AS Joe Biden maju sebagai capres dari Partai Demokrat pada Pemilihan Presiden AS 2024.
Ini bukan pertama kalinya foto Kamala Harris diedit dan menjadi viral. Pada 2021, seorang pengguna Instagram membagikan gambar Harris bersama Jeffrey Epstein yang telah dimanipulasi.
Pencarian gambar terbalik mengungkapkan bahwa foto asli diambil pada September 2015. Dalam foto itu menampilkan Harris bersama suaminya, Douglas Emhoff, di acara makan Pelantikan Broad Museum Black Tie, Los Angeles, Amerika Serikat.
Referensi:
https://www.hindustantimes.com/world-news/us-news/fact-check-is-the-kamala-harris-photo-embracing-paedophile-jeffrey-epstein-on-beach-real-101721969829352.html
Advertisement
Kesimpulan
Foto yang diklaim Kamala Harris sedang berpose bersama terpidana pelaku kejahatan seksual, mendiang Jeffrey Epstein di pantai ternyata tidak benar alias hoaks. Faktanya, foto tersebut merupakan hasil rekayasa digital menggunakan AI.
Tentang Cek Fakta
Melawan hoaks sama saja melawan pembodohan. Itu yang mendasari kami membuat Kanal Cek Fakta pada 2018 dan hingga kini aktif memberikan literasi media pada masyarakat luas.
Sejak 2 Juli 2018, Cek Fakta bergabung dalam International Fact Checking Network (IFCN) dan menjadi patner Facebook. Kami juga bagian dari inisiatif cekfakta.com. Kerja sama dengan pihak manapun, tak akan mempengaruhi independensi kami.
Jika Anda memiliki informasi seputar hoaks yang ingin kami telusuri dan verifikasi, silahkan menyampaikan di email cekfakta.liputan6@kly.id.
Ingin lebih cepat mendapat jawaban? Hubungi Chatbot WhatsApp Liputan6 Cek Fakta di 0811-9787-670 atau klik tautan berikut ini.
Terkini Lainnya
Cek Fakta: Tidak Benar Warna Tutup Botol Air dalam Kemasan Punya Arti Berbeda
PP Muhammadiyah Tunjuk Muhadjir Effendy Jadi Ketua Tim Pengelola Tambang
PP Muhammadiyah Resmi Terima Konsesi Tambang dari Pemerintah
Penelusuran Fakta
Kesimpulan
Tentang Cek Fakta Liputan6.com
Cek Fakta
Cek Fakta Liputan6.com
Hoaks
Foto
Kamala Harris
Jeffrey Epstein
pantai
Rekomendasi
Cek Fakta: Klarifikasi DJP Bisa Akses Mutasi Rekening dan Kartu Kredit
Pakar Bantah Mandi Malam Jadi Penyebab Pneumonia dan Paru-paru Basah: Itu Mitos
Peralihan Musim Terjadi di Bengkulu, BMKG Imbau Warga Tak Termakan Hoaks soal Iklim
Tips Mencegah Penularan Mpox, Ini yang Harus Diperhatikan
Cek Fakta: Hoaks Foto Pengendara Motor Tertangkap Kamera ETLE Membonceng Pocong
Bawaslu Kaltim Ajak Generasi Milenial dan Gen Z Tangkal Hoaks di Pilkada 2024
Mengenal Kaskus, Berawal dari Tugas Kuliah hingga Jadi Situs Komunitas Populer di Indonesia
Mitos Kesehatan Sepekan: Vaksin Pfizer Sebabkan Cacar Monyet hingga WHO Minta Militer Tangkap Penolak Vaksin
Angelina Jolie
Top 3: Makanan Kolesterol Tinggi yang Sehat dan Perlu Dihindari
Pax Putra Angelina Jolie, Muncul dengan Codet di Kening Usai Kecelakaan Tragis
Angelina Jolie Jadi Sutradara 'Without Blood', Ajak Anaknya Jadi Asisten
Nonton Film Action Lara Croft Tomb Raider di Vidio, Dibintangi Angelina Jolie
Angelina Jolie Ngaku Tak Punya Banyak Sahabat, Sering Dikhianati
Brad Pitt Gandeng Ines de Ramon di Karpet Merah Venice Film Festival 2024, Angelina Jolie Pilih Tampil Solo
Bruno Mars
Agar Tetap Seru dan Nyaman, Siapkan Perlengkapan Ini untuk Nonton Konser Bruno Mars di Jakarta
Adu Gaya Fuji Versus Aaliyah Massaid Saat Nonton Konser Bruno Mars di Jakarta, Istri Thariq Halilintar Lebih Disorot
Bruno Mars Nyanyi Bahasa Indonesia Aku Kangen Kamu Sayang, Ini 5 Reaksi Kocak Netizen
6 Potret Keseruan Tiga Pasangan Artis Nonton Konser Bruno Mars Hari Pertama
Konser Bruno Mars di Jakarta Hari Pertama, Penonton Restricted View Ngeluh Tak Bisa Lihat Apapun Kecuali Kembang Api
Pilkada 2024
KPU Jakarta: Tiga Paslon Memenuhi Syarat Maju Pilkada 2024
Pilkada Sulteng, Pakar Ungkap Ide Asuransi Petani Ahmad Ali-AKA Bisa Jadi Pilot Project Daerah Lain
Pilkada 2024, Penunjukan Artis Jadi Ketua Timses Cara Raih Popularitas
Ratusan Warga Merbau Mataram Gabung Laju Bara untuk Menangkan Radityo Egi Jadi Bupati Lamsel
Pentas Demokrasi, Cara KPU Gorontalo Utara Ciptakan Pilkada Damai 2024
Bakal Paslon Ischak Maulana Rohman-Ahmad Kholid Didukung Umi Azizah di Pilkada Tegal 2024
BRI Liga 1
Hasil BRI Liga 1 PSBS Biak vs Persija Jakarta: Rival Papan Atas Terpeleset, Macan Kemayoran Ikut Tersungkur
Hasil BRI Liga 1 2024/2025 PSS Sleman vs Borneo FC: Nadeo Kartu Merah, Pesut Etam Petik 1 Angka
Bela Timnas Indonesia, Rizky Ridho Lewatkan Laga PSBS Biak vs Persija Jakarta
Hasil BRI Liga 1 PSM Makassar vs Persib Bandung: Imbang di Batakan, Rapor Tanpa Menang Pangeran Biru Berlanjut
TOPIK POPULER
Live Streaming
Vino G. Bastian: “Ini Bukan Kerja Keras Gw Sendiri”
Populer
Peralihan Musim Terjadi di Bengkulu, BMKG Imbau Warga Tak Termakan Hoaks soal Iklim
Cek Fakta: Hoaks Foto Pengendara Motor Tertangkap Kamera ETLE Membonceng Pocong
Tips Mencegah Penularan Mpox, Ini yang Harus Diperhatikan
Pakar Bantah Mandi Malam Jadi Penyebab Pneumonia dan Paru-paru Basah: Itu Mitos
Cek Fakta: Klarifikasi DJP Bisa Akses Mutasi Rekening dan Kartu Kredit
Sri Mulyani
Momen Seru Sri Mulyani dan Prabowo Ngobrol 3 Jam
Prabowo Bertemu Sri Mulyani 3 Jam, Mau Tahu Bocorannya?
Bertemu 3 Jam, Sri Mulyani Dapat Kursi Menteri dari Prabowo?
Bertemu Sri Mulyani, Prabowo Subianto Minta Saran Terkait RAPBN 2025
Soal Utang Jatuh Tempo di Era Prabowo, Begini Kata Anak Buah Sri Mulyani
Terungkap, Isi Pertemuan Prabowo dan Sri Mulyani Selama 3 Jam
Berita Terkini
10 Tanda Dirimu Bermental Baja yang Tak Mudah Rapuh dengan Nyinyiran Pedas Orang
8 Tafsir Mimpi Membeli Cincin, Semerbak Pertanda Baik hingga Peringatan Hidup
4 Resep Sambal Udang Pete Pedas dan Menggoda, Bikin Makan Tambah Lahap
Kenaikan Indeks Keyakinan Konsumen Tak Berarti Jika Daya Beli Melemah
Si Overthinking, 6 Zodiak Ini Paling Sering Permasalahkan Hal-Hal Kecil dan Tidak Penting
11 Tips untuk Merawat Rambut agar Tetap Sehat dan Berkilau, Bebas Masalah Rontok
5 Manfaat Tomat untuk Kesehatan, Kontrol Kadar Gula Darah Hingga Cegah Kanker
Cara Seru Hamish Daud dan Raisa Ajak si Kecil Rutin Menggosok Gigi
Negara Penghasil Minyak Bumi Terbesar di Dunia Adalah Amerika Serikat, Simak Daftar Negara Lainnya