, Jakarta Ajang sepak bola pramusim bergengsi Tanah Air Piala Presiden 2024 resmi berakhir pada Minggu (4/8/2024). Arema FC menutup jalannya kompetisi dengan mengunci gelar juara keempat, setelah sebelumnya menjadi kampiun edisi 2017, 2019, dan 2022.
Keberhasilan Singo Edan menaklukkan Borneo FC dalam laga sengit di Stadion Manahan Solo menjadi titik kulminasi perjuangan mereka selama 17 hari berkiprah. Anak-anak asuh Joel Cornelli semula dipaksa bermain imbang 1-1 oleh Pesut Etam di waktu normal, tetapi mampu mengunci keunggulan 5-4 lewat drama adu penalti.
Advertisement
Baca Juga
Hadiah besar pun sudah menanti Arema FC menyusul kemenangan mereka dalam Piala Presiden 2024. Panitia penyelenggara menyiapkan dana Rp5,25 miliar yang bakal digelontorkan khusus buat peraih juara 1.
Borneo FC yang harus puas menyandang status runner-up juga akan memperoleh reward tak kalah menggiurkan. Mereka diganjar Rp2,75 miliar, sementara Persis Solo dan Persija Jakarta yang finis sebagai peringkat 3 dan 4 masing-masing bakal meraup Rp1,75 miliar serta Rp1,25 miliar.
Keberanian panitia Piala Presiden 2024 menyodorkan hadiah fantastis bagi para pemenang menjadi contoh mengagumkan buat iklim sepak bola Tanah Air.
Pasalnya, ajang pramusim yang dikomandoi oleh Maruarar Sirait selaku Ketua Steering Committee (SC) itu tak sepeser pun menggunakan dana pemerintah, baik dari APBN, APBD, maupun BUMN.
Sejak awal konferensi pers dilaksanakan di SCTV Tower, Senayan, Jakarta pada Senin (15/7/2024) silam, Maruarar Sirait memang telah menegaskan bahwa seluruh pendanaan Piala Presiden 2024 berasal dari pihak swasta. Pemerintah sama sekali tidak ambil bagian dalam hal materi untuk menggerakkan roda kompetisi.
* Follow Official WhatsApp Channel untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.
Tak Gentar Buka-bukaan soal Angka
Menariknya, tak cuma menghadirkan gebrakan dengan hanya menggandeng pihak swasta sebagai sponsor, Maruarar Sirait dan timnya juga berani menciptakan standar baru dalam sepak bola Tanah Air lewat sikap 'buka-bukaan' soal angka.
Bukan perkiraan semata, Ketua SC Piala Presiden 2024 secara terang berani mengungkap nominal spesifik yang dikantongi pihaknya dari dukungan perusahaan non pemerintah.
Semula, Piala Presiden 2024 baru mengantongi sponsor Rp48 miliar sebelum turnamen dilaksanakan. Namun jelang pembukaan di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, pada Jumat (19/7/2024) silam, angka tersebut sudah naik signifikan menjadi Rp68 miliar.
"Saya rasa, dari dulu kita konsisten bahwa dalam Piala Presiden ini, ada beberapa hal yang harus kita jalankan sesuai arahan Presiden Jokowi. Yang pasti, satu, harus transparan. Itu saya jelaskan uang masuk sampai saat ini. Luar biasa, tiga yang hari lalu (nilai sponsor) Rp48 miliar dan dalam tiga hari ini, sudah ada peningkatan," ujar Maruarar Sirait sebelum pembukaan Piala Presiden 2024 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung pada Jumat (19/7/2024).
"Cukup signifikan (peningkatannya), itu karena kepercayaan dari para sponsor, rating tinggi, dan diaudit oleh PwC. Kita tidak menggunakan uang negara, APBN, BUMN, dan APBD. Jadi saya rasa industri harus begitu, kalau makin transparan, dia makin bermanfaat," tambahnya.
Advertisement
Transparansi Lahirkan Kredibilitas
Pernyataan Maruarar Sirait terbukti benar. Fondasi transparansi yang sudah diusung pihaknya sejak awal kompetisi sukses membentuk kredibilitas Piala Presiden 2024 di mata publik serta pihak swasta.
Hingga mendekati pengujung pelaksanaan kompetisi pramusim, jumlah sponsor kembali mengalami peningkatan. Laporan terakhir mengungkap panitia penyelenggara Piala Presiden edisi ini sudah mengantongi dukungan senilai Rp78 miliar dari perusahaan non-pemerintah.
"Ini kita juga harus transparan. Kalau makin banyak sponsor, itu juga berkat jasa klub, pemain, manajer, suporter. Coba bayangkan kalau (suporternya) berkelahi, siapa yang mau kasih sponsor?" ungkap Maruarar Sirait soal kenaikan nilai sponsor mendekati akhir pelaksanaan Piala Presiden 2024.
Klub-Klub Juara Kecipratan Berkah
Dengan penambahan nilai tersebut, klub-klub juara Piala Presiden 2024 ikut kecipratan berkah. Tim peringkat 1, 2, 3, dan 4 yang semula hanya akan mengantongi hadiah Rp5 miliar, Rp2,5 miliar, Rp1,5 miliar, serta Rp1 miliar mendapat suntikan tambahan dari penyelenggara.
Maruarar Sirait dan pihaknya sepakat menaikkan nominal hadiah sebesar Rp250 juta bagi masing-masing tim 4 besar. Hal ini juga menjadi bentuk keterbukaan atas aliran dana tambahan yang diperoleh, sekaligus apresiasi atas kinerja klub sepanjang mengarungi pertandingan di kompetisi pramusim berngengsi Indonesia.
"Kita tanggung jawab sama-sama. Juara 1, juara 2, juara 3, juara 4, semuanya rata kita naikkan (hadiahnya sebesar) 250 juta rupiah. Semoga bisa bermanfaat," ungkap Maruarar beberapa waktu lalu.
Advertisement
Jamah Warga Setempat
Tak sampai di situ, dukungan besar yang diraih penyelenggara Piala Presiden 2024 sebagai buah dari prinsip transparansi mereka turut disalurkan kepada warga lokal di Solo.
Panitia penyelenggara belum lama ini mengadakan kegiatan sosial bagi-bagi sembako kepada masyarakat kota yang ditunjuk sebagai venue pelaksanaan fase final Piala Presiden 2024 itu.
Secara spesifik, kegiatan dilangsungkan di Pura Mangkunegaran pada Sabtu (3/8/2024). Sebanyak 2000 paket sembako yang terdiri dari 2,5 kilogram beras, 1 kiligram gula, 1 liter minyak goreng, dan sejumlah mi instani diberikan kepada warga sekitar yang kurang mampu, termasuk anak-anak panti asuhan, warga berkebutuhan khusus, serta abdi dalem.
Ini menandai kali pertama Piala Presiden melakukan aktivitas bakti sosial di tengah pelaksanaan kompetisi. Dalam lima edisi sebelumnya, panitia turnamen belum pernah menyelenggarakan agenda serupa.
"Ini merupakan wujud terima kasih kami kepada Kota Solo, di mana Kota Solo digunakan sebagai tempat semifinal dan final Piala Presiden 2024. Kegiatan ini bukan hanya sebagai piala pramusim bagi klub-klub, tetapi juga hiburan rakyat. Kami ingin masyarakat Solo ikut merasakannya," ujar Ketua Organizing Committee (OC) Piala Presiden 2024 Risha Adi Widjaya.
Tantangan Berat untuk Piala Presiden Selanjutnya
Dengan masifnya pengaruh dan dampak positif yang mampu dihadirkan Piala Presiden 2024 berkat prinsip transparansi, tugas berat kini menanti panitia penyelenggara kompetisi pramusim edisi selanjutnya.
Mereka dituntut untuk setidaknya mampu menyamai standar yang sudah dibangun lewat Piala Presiden kali ini, atau menciptakan kembali contoh baru yang melampui suksesnya pelaksanaan Piala Presiden 2024.
Di sisi lain, Maruarar Sirait selaku Ketua Steering Committee (SC) turnamen edisi ini juga telah mengantongi usulan penting guna menambah skala kompetisi mendatang sekaligus makin menguatkan iklim sepak bola pramusim Tanah Air.
Dia diharapkan dapat mendorong munculnya Piala Presiden untuk wanita, sebagaimana disampaikan oleh pemain Timnas Wanita Indonesia Safira Ika Putri saat menghadiri pertandingan perebutan tempat ketiga Piala Presiden 2024 di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (3/8/2024).
"Yang pasti, perlu sekali, ya (Piala Presiden untuk wanita). Karena itu, saya bilang, ini dapat mewujudkan harapan terbaik buat Timnas Indonesia karena bisa melahirkan bibit-bibit baru," ujar Ika.
"Semoga sepak bola wanita ke depannya bisa terus berkembang lagi, sehingga timnas bisa mendapatkan bibit pesepak bola wanita yang bagus," tandasnya.
Terkini Lainnya
Klasemen MotoGP 2024 usai Enea Bastianini Raih Double Winner di Sirkuit Silverstone
Akhiri Penantian 7 Tahun, Pelita Jaya Juara IBL 2024
Gregoria Dikalahkan An Se Young, Indonesia Dipastikan Tanpa Emas di Badminton Olimpiade 2024
Tak Gentar Buka-bukaan soal Angka
Transparansi Lahirkan Kredibilitas
Klub-Klub Juara Kecipratan Berkah
Jamah Warga Setempat
Tantangan Berat untuk Piala Presiden Selanjutnya
Piala Presiden
Maruarar Sirait
Arema FC
Piala Presiden 2024
kompetisi pramusim
Borneo FC
Berita Bola
Rekomendasi
Top 3: Bocoran Kenaikan Gaji PNS di Era Prabowo
Keseruan Nobar Piala Presiden di Samarinda yang Digelar Harum Youth Community
Sinar Mas Dukung Perkembangan Ekosistem Sepak Bola Nasional
Arema FC Juara Piala Presiden 2024 Usai Kandaskan Borneo FC
Hasil Piala Presiden 2024 Borneo FC vs Arema FC: Diwarnai Drama Adu Penalti, Singo Edan Pertahankan Gelar Juara
Penampakan Trofi Piala Presiden 2024: Berlapis Emas Murni 24 Karat
Hasil Piala Presiden 2024 Persis Solo vs Persija Jakarta: Hajar Macan Kemayoran, Laskar Sambernyawa Rebut Juara 3
Lawan Persija di Perebutan Juara 3 Piala Presiden, Persis Waspadai Serangan Balik Persija
Nikita Mirzani
Lolly Diperiksa 3 Jam dan Dicecar 20 Pertanyaan Lebih, Status Anak Nikita Mirzani Saksi Korban
Insiden Lolly Anak Nikita Mirzani Dijemput Paksa Diduga Cacat Prosedur, Begini Klarifikasi Polisi
Vadel Badjideh Terngiang Teriakan Histeris Lolly Saat Dijemput Nikita Mirzani, Ungkap Alasannya Tak Menemani
Polisi Jadwalkan Pemanggilan Vadel Badjideh Sebagai Saksi Terlapor Kasus Laporan Nikita Mirzani
7 Pernyataan Nikita Mirzani Usai Jemput Paksa Lolly, Akui Tetap Menangis
Lolly Putri Nikita Mirzani Dititipkan di Rumah Aman Usai Jalani Pemeriksaan, Tak Diajak Pulang Ibunya
Pilkada 2024
Disebut Ketua Umum Golkar Termuda, Bahlil: Nabi Muhammad Terima Wahyu di Usia 40 Tahun
KPU Tidak Fasilitasi Kotak Kosong di Pilkada 2024
Link Pendaftaran KPPS Pilkada 2024, Lengkap Persyaratan dan Gajinya
Jika Terpilih, Pramono Pastikan Akan Jaga Komunikasi Baik dengan Prabowo-Gibran
Blusukan ke Rusun Daan Mogot, Pramono Anung Dapat Keluhan soal KJP-KJS
Bawaslu Sebut Bakal Calon Kepala Daerah yang Gagal Ditetapkan Bisa Ajukan Sengketa
PON 2024
Cabor Debutan yang Sukses di PON 2024, Ada Woodball
Pesta Kembang Api Tutup PON Aceh-Sumut 2024, Menpora Soroti Sukses dan Kekurangan
PON Aceh-Sumut 2024 Resmi Ditutup, Jawa Barat Juara Umum
Rebut Medali PON 2024, Atlet E-Sports Kabupaten Tangerang Dapat Apresiasi
Duet Felix dan Josua Sumbang Perak untuk DKI Jakarta di Balap Motor Standar Beregu PON 2024
BRI Liga 1
Hasil BRI Liga 1 PSM Makassar vs PSIS Semarang: Lini Depan Masih Mandul, Juku Eja Kembali Terpeleset
Hasil BRI Liga 1 PSS Sleman vs Arema FC: Jinakkan Singo Edan, Super Elja Petik Kemenangan Perdana
Jadwal BRI Liga 1 2024/2025, 20-23 September: Dewa United vs Madura United
Jadwal BRI Liga 1 2024/2025, 20-23 September: PSM Makassar vs PSIS Semarang
Modal Bagus PSM Makassar Arungi BRI Liga 1 2024/2025
Hasil BRI Liga 1 2024/2025 Persebaya Surabaya vs Persis Solo: Menang 2-1, Bajul Ijo Melesat ke Peringkat 2
TOPIK POPULER
Populer
Masa Depan Cerah, Manchester United Amankan 2 Remaja Calon Bintang ke Old Trafford
1 Pemain Dipastikan Cabut dari Manchester United di Musim Panas 2025
Top 3 Berita Bola: Incar Bintang Dortmund, Manchester United Berpeluang Menangkan Persaingan dengan Liverpool
Hasil China Open 2024: Kalah Dramatis dari Jagoan Thailand, Anthony Ginting Kandas di 8 Besar
Ranking FIFA Timnas Indonesia Naik 4 Tingkat, Erick Thohir Ingatkan Target Tembus 100 Besar
Menuju Oppo Run 2024, Berlangsung Pertemuan Komunitas Lari di 3 Kota Besar Indonesia
Catat! Ini Jadwal Pertandingan Pegadaian Liga 2 Pekan Ini yang Dijamin Makin Seru!
Tanda Tanya Kevin De Bruyne di Laga Manchester City vs Arsenal
OPPO Run 2024 Bersama BRImo Buka Early Bird, Dapatkan Special Package Diskon hingga 50%
Bina Atlet Muda, Le Minerale sebagai Brand Air Mineral Asli Indonesia Dukung Program Persija Belajar Bola Bareng
Gempa Hari Ini
BMKG Ungkap Penyebab Gempa Bali Magnitudo 4,8 yang Dirasakan hingga Lombok Barat
Gempa Magnitudo 5,3 Guncang Padang Sidempuan Sumut, Tidak Berisiko Tsunami
Gempa Magnitudo 5,6 Guncang Daruba Maluku Utara
Bukan Sesar Garsela, BNPB Sebut Gempa Kabupaten Bandung Dipicu Sesar yang Belum Terpetakan
Penumpang Kereta Cepat Whoosh Gagal Berangkat Imbas Gempa Kabupaten Bandung
Kajian Cepat Badan Geologi soal Gempa Merusak di Kabupaten Bandung
Berita Terkini
Mantan Dirut Indofarma Jadi Tersangka Korupsi, Stafsus Erick Thohir: Bersih-bersih BUMN
Benarkah Dosa Syirik yang Menyekutukan Allah Tidak Akan Diampuni? Ini Kata UAS
Gading Marten Ungkap Tantangan Besar Jadi Duda dan Peran Sutradara saat Syuting Serial Menduda
Mengungkap 5 Tanda Peringatan Penting dalam MBTI yang Harus Kamu Ketahui
Komandan Pasukan Elite Hizbullah Ibrahim Aqil Tewas dalam Serangan Udara Israel
Harga Minyak Mentah Akhirnya Pulih Usai Anjlok Parah hingga di Bawah USD 69 per Barel
Infografis Hacker Bjorka Bobol Data Pajak Jokowi hingga Sri Mulyani dan Tips Keamanan Siber
Yamaha R15M Carbon Fiber Pattern Resmi Meluncur, Usung Fitur Terbaru
Octafx Adalah Platform Trading Forex Terkenal, Ketahui Legalitas dan Layanannya
Tips Memakai Lipstik Agar Tetap Awet dan Tidak Mudah Pudar
Hasil China Open 2024, Sabtu 21 September: Siapa Lolos ke Final?
Lolly Diperiksa 3 Jam dan Dicecar 20 Pertanyaan Lebih, Status Anak Nikita Mirzani Saksi Korban
Gandeng Musisi dan Penyanyi Tanah Air, SBY Tampil di Panggung Festival Musik Pestapora 2024
Daftar Pemain Suami-Suami Masa Kini Season 3: Nama-Nama Lama dan Wajah Baru
Cuaca Besok Minggu 22 September 2024: Langit Pagi Jakarta Berawan Tebal